Medsoslampung – Bunda Literasi Provinsi Lampung Riana Sari Arinal meresmikan Pojok Baca Digital (Pocadi) dan mengukuhkan Bunda Literasi Kabupaten Mesuji, Pringsewu, dan Tulang Bawang Barat, di Balai Keratun Lt.III, Selasa (6/12/2022).
Dalam sambutannya, Riana Sari menyampaikan bahwa Budaya Gemar Membaca harus ditanamkan sejak dini untuk mewujudkan sumberdaya manusia yang unggul.
“Kebiasaan membaca merupakan sesuatu yang penting dan fundamental yang harus dikembangkan dalam rangka meningkatkan penyelenggaraan mewujudkan SDM unggul.” ucapnya.
Riana Sari menambahkan, Perpustakaan Nasional saat ini tengah mendorong perpustakaan menjadi pelopor gerakan literasi untuk memperbaiki kesejahteraan rakyat. Hal tersebut didukung oleh Bappenas dengan kebijakan Transformasi meluncurkan Pelayanan Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial, dengan pelibatan seluruh lapisan masyarakat, mulai dari anak-anak, pemuda, kaum perempuan, kelompok wirausaha maupun kaum difabel, sehingga terpilihnya peran Bunda Literasi sangat dibutuhkan.
Riana Sari Arinal dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat kepada Bunda Literasi yang baru saja dikukuhkan, yakni Bunda Literasi Kabupaten Pringsewu, Tulang Bawang Barat dan Mesuji.
“Saya mengucapkan Selamat, semoga dapat membantu dan mendorong meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Provinsi Lampung dan wilayah Kabupaten masing- masing secara khusus.” ucapnya.
Lalu, sesuai dengan tema Hari Kunjung Perpustakaan tahun ini yaitu ‘Transformasi Perpustakaan untuk mewujudkan Ekosistem Digital Nasional’ tahun ini, Pemerintah Provinsi Lampung mendapatkan bantuan CSR dari Bank Lampung berupa 4 (empat) Paket Pocadi yang tersebar dibeberaoa lokasi publik, yakni di Rumah Sakit Umum Daerah Abdul Moeloek; Stasiun Kereta Api Tanjung Karang; Bandara Raden Intan II; dan Kantor Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Lampung.
“Dengan adanya Pocadi ini diharapkan akan mempermudah masyarakat dalam mengakses informasi yang dibutuhkan,” pungkasnya.
Diakhir sambutannya, Riana Sari juga menyampaikan ucapan selamat kepada pemenang lomba yang digelar dalam rangka memperingati Hari Kunjung Perpustakaan dan Bulan Gemar Membaca.
“Tak lupa Ibu mengucapkan selamat kepada anak-anak-anakku yang menjadi pemenang lomba. Semoga keberhasilan kalian menjadi motivasi untuk terus berprestasi serta menjadi inspirasi bagi teman-teman yang lain.” ucapnya.
Sementara itu, Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Provinsi Lampung Qodratul Ikhwan yang membacakan sambutan tertulis Gubernur Lampung menyampaikan harapan Gubernur Lampung kepada seluruh unsur untuk memberikan dukungannya unruk mewujudkan Lampung cerdas.
“Saya mengharapkan kepada unsur Pemerintah maupun Swasta, Bunda Literasi Provinsi dan Kabupaten/Kota, Lembaga Pendidikan dan masyarakat untuk senantiasa memberikan dukungan guna mewujudkan masyarakat Lampung yang cerdas dan kompeten melalui kebiasaan gemar membaca sehingga dapat tercapai masyarakat Lampung yang cerdas, kreatif dan inovatif.” ucapnya.
Lalu, untuk pemerataan akses layanan perpustakaan terhadap seluruh masyarakat, Pemerintah Provinsi Lampung melalui Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Lampung mendapat bantuan Pojok Baca Digital (POCADI) yang berasal dari Bank Lampung.
Melalui Asisten Pemerintahan dan Kesra, Gubernur Lampung juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada Bank Lampung yang telah memberikan Bantuan kepada Pemerintah Provinsi Lampung.
“Melalui kesempatan ini, saya mengucapkan terima kasih kepada Bank Lampung yang telah memberikan bantuan Pocadi melalui dana CSR dan kepada penerima agar dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya.” ujarnya
Ucapan selamat juga diberikan kepada Bunda Literasi Provinsi Lampung yang telah menerima penghargaan Nugra Jasa Dharma Pustaloka Tahun 2022 Kategori Tokoh Masyarakat dan untuk para pemenang Lomba Hari Kunjung Perpustakaan dan Bulan Gemar Membaca Tahun 2022.
Dengan kemenangan ini, diharapkan dapat dijadikan semangat dan motivasi kepada yang lainnya untuk meningkatkan prestasinya.
Lalu, kepada Bunda Literasi Kabupaten Mesuji, Bunda Literasi Kabupaten Pringsewu dan Bunda Literasi Kabupaten Tulang Bawang Barat yang baru saja dikukuhkan diharapkan dapat terus meningkatkan budaya literasi masyarakat di Provinsi Lampung.
Dalam rangkaian kegiatan peringatan Hari Kunjung Perpustakaan dan Bulan Gemar Membaca, Bunda Literasi Provinsi Lampung Riana Sari Arinal secara resmi mengukuhkan Rusdiana Adi Erlansyah sebagai Bunda Literasi Kabupaten Pringsewu Tahun 2022, Zaidirina sebagai Bunda Literasi Kabupaten Tulang Bawang Barat Tahun 2022, Pori Karlia sebagai Bunda Literasi Kabupaten Mesuji.
Selain pengukuhan, pada peringatan Hari Kunjung Perpustakaan dan Bulan Gemar Membaca, juga diadakan Rangkaian lomba, yaitu : Lomba Pidato Bahasa lampung Tingkat SMP yang dimenangkan oleh Silvi dari SMPN 9 Kab. Pesawaran, Lomba Menggambar Tingkat SD yang dimenangkan oleh Karissa Atsila dari SDN 1 Beringin Raya Kota Bandar Lampung dan Lomba Menulis Cerpen Tingkat SMA/SMK/MA yang dimenangkan oleh Esther Nadine Clarissa dari SMAN 2 Bandar Lampung. (kmf/iwr)